FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    15 09-2020

    1814

    Lantik Widyaiswara Utama, Sekjen Kominfo: Abdikan Diri untuk Transfer Pengetahuan

    Kategori Berita Kominfo | mth

    Jakarta, Kominfo - Sekretaris Jenderal Kementerian Komunikasi dan Informatika Rosarita Niken Widiastuti menyatakan pengangkatan menjadi pejabat fungsional merupakan bentuk penghargaan negara karena dapat mengabdi untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman kepada pegawai yang lain.

    "Ini kesempatan untuk mengabdikan diri sebagai pejabat fungsional setelah pengalaman puluhan tahun menjadi pejabat struktural sehingga saat ini bisa melakukan transfer knowledge," ungkapnya usai melantik Sekretaris Ditjen Aplikasi Informatika, Sadjan menjadi Widyaiswa Ahli Utama Badan Penelitian dan Pengembangan SDM Kementerian Kominfo di Aula Anantakupa, Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta, Selasa (15/09/2020).

    Sekjen Kementerian Kominfo mengharapkan agar widyaiswara dapat kembali belajar secara mandiri dengan terus menggali pengetahuan mengikuti perkembangan pengetahuan dan dinamika masyarakat.

    "Kita wajib selalu bergerak maju, jika tidak kasihan SDM yang kita ajar karena pengetahuan yang dibagi hanya sebatas pengetahuan dan pengalaman kemarin," tuturnya. 

    Mewakili Menteri Kominfo Johnny G. Plate, Sekjen Niken menyatakan pelantikan pejabat merupakan kebutuhan organisasi, apalagi untuk Widyaiswara Ahli Utama yang memiliki jenjang tinggi,

    "Kementerian Kominfo membutuhkan untuk peningkatan kapasitas SDM. Membutuhkan tenaga yang memang ahli puluhan tahun untuk membagikan pengetahuan atau pengalaman kepada yuniornya," ungkapnya.

    Sekjen Kementerian Kominfo menegaskan tantangan bagi widyaiswara salah satunya bagaimana terus belajar. "Dan widyaiswara memiliki banyak kewajiban untuk terus belajar. Selain belajar untuk mandiri juga bagaimana terus berkoordinasi dengan Lembaga Administrasi Negara," ungkapnya.

    Di akhir sambutan, Sekjen Niken mengucapan selamat kepada Widyaiswara Ahli Utama Sadjan. "Tentu kami ucapkan selamat, karena tidak semua yang mengajukan sebagai widyaiswara bisa dilantik. Dan selamat melaksanakan tugas sebagai widyaiswara untuk meningkatkan kapasitas sumberdaya manusia Kementerian Kominfo," harapnya.

    Widyaiswara Ahli Utama Sadjan menyatakan proses menjadi pejabat fungsional merupakan pengalaman yang luar biasa. "Pertama kali ujian menjadi widyaiswara berlangsung ketika PSBB berlangsung, jadi dilakukan secara virtual di bulan April lalu. Alhamdulillan prosesnya berjalan lancar," ungkapnya.

    Sebagai widyaiswara, Sadjan mengambil keahlian untuk bidang aplikasi dan informatika. "Ketika ujian saya menyampaikan materi kepemimpinan di era teknologi informasi," kenangnya.

    Pelantikan Widyaiswara Ahli Utama itu berdasar Keputusan Presiden No 49/M/2020 tentang Pemberhentian dari Jabatan Tinggi Madya dan Pengangkatan Menjadi Pejabat Fungsional Ahli Utama.

    Acara pelantikan dihadiri oleh Kepala Badan Litbang SDM Kementerian Kominfo Basuki Yusuf Iskandar, Dirjen Aptika Semuel Abrijani Pangerapan, Sekretaris Badan Litbang SDM  Haryati dan Kepala Biro Kepegawaian dan Organisasi Cecep A. Feisal.

    Berita Terkait

    Dirjen IKP Kominfo: Jadikan Pemilu 2024 Momentum Perkuat Persatuan

    Seluruh lapisan masyarakat memiliki tanggung jawab bersama menjaga nama Indonesia sebagai negara demokratis melalui pelaksanaan Pemilu yang Selengkapnya

    Sekjen Kominfo Serahkan Naskah Kerja Sama Transformasi Digital Indonesia - Singapura

    MoU Kerja Sama Transformasi Digital ini mencakup lingkup data, infrastruktur digital, talenta digital hingga startup digital Selengkapnya

    Lantik PNS Formasi PKN STAN, Kominfo Targetkan Jadi Pelopor Birokrasi yang Sehat

    Kepala BKO Setjen Kementerian Kominfo Imam Suwandi mendorong PNS Formasi PKN STAN yang baru dilantik menggali potensi diri dan menjadi pelop Selengkapnya

    Kominfo Tingkatkan Literasi Digital untuk Tangkal Hoaks Pemilu 2024

    Lewat literasi digital, semua elemen bangsa memiliki wawasan digital yang mumpuni dan mampu menangkal konten hoaks. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA