FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    24 05-2015

    3044

    Menkominfo lakukan pertemuan dengan Mitra Kerja

    Kategori Berita Kominfo | daon001

    Jakarta, Kominfo - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara melakukan pertemuan makan siang (lunch Meeting) dengan mitra kerja kementerian Komunikasi dan Informatika, untuk membahas penyiaran menjelang bulan Ramadhan, di Kantor Kemkominfo, Jakarta, jumat (22/5).

    Para mitra kerja kemkominfo yang hadir yaitu Anggota Komisi I DPR Mahfudz Siddiq , Anggota Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat, Ketua Bidang Informasi dan Komunikasi MUI Sinansari Ecip,  dan sejumlah  owner televisi swasta nasional seperti Hari Tanu pemilik MNC group dan Ishadi SK dari Transcop. Sementara dari jajaran Kemkominfo, Dirjen SDPPI, Dirjen PPI, Dirjen IKP dan Staf Ahli Menkominfo, dan para pejabat eselon II dilingkungan Kominfo.

    Dalam pertemuan tersebut, salah satu anggota KPI memaparkan secuplik tayangan televisi yang masih kurang baik di bulan Ramadhan. Sementara Ketua Bidang Informasi dan Komunikasi MUI, Sinansari Ecip mengharapkan di Bulan Ramadhan, agara lembaga penyiaran televisi tetap mengedepankan fungsi media yang mendidik."Karena kami beranggapan televisi patut ditiru yang baik. Semakin banyak yang bagus kemungkinan akan ditiru. Mari kita sama-sama perlakukan khalayak sebagai subjek bukan sebagai objek."Harap Ecip.

    Ia mengajak seluruh stakeholder untuk bersama-sama mengkondisikan seluruh masyarakat mensyiarkan islam dengan baik di bulan puasa ini.

    Sementara itu, Anggota Komisi I DPR, Mahfudz Siddiq mengapreasi inisiatif Menkominfo melakukan  pertemuan dengan stakeholder yang terkait bidang penyiaran untuk mendapatkan pertukaran informasi menjelang ramadhan dan kedepan kaitan hal-hak  yang  menjadi tugas bersama. Termasuk hadirnya sejumlah owner televisi swasta dan juga kehadiran lembaga penyiaran.

    "Pertemuan menjelang ramadhan. Karena banyak isu strategi dan fundamental. Bukan tadi hanya kepentingan fungsi dan perpanjang izin. Tapi saya dari sisi lain ada sejumlah sentra isu yang perlu duduk sama, KPI dan pemerintah dan owner televisi swasta juga MUI,"ungkapnya

    Menurut Menkominfo Rudiantara, pertemuan ini dalam rangka komunikasi untuk mendapat masukan terkait dengan isu-isu penyiaran dan sebagainya. "Kita ini sama-sama hadir disini, ada pemerintah, DPR, MUI, Lembaga Penyiaran pemerintah maupun swasra dan KPI. Ini merupakan ekosistem dalam rangka memperbaiki Indonesia lebih baik,"kata Menteri Kominfo

    Menkominfo berharap, komunikasi dengan mitra kerja ini tidak hanya pertemuan hari ini saja tapi terus berlanjut. "Agar komunikasi bisa mulus. Jadi kita sama-sama menangkap masukan kemudian di formulasikan."Harapnya.(diani)

    Berita Terkait

    Kominfo Antisipasi Gangguan SFR Saat Mudik Lebaran di Bali

    Pemantauan dan pengawasan dilakukan secara intensif di sejumlah titik monitor strategis yang menjadi rute utama lalu lintas masyarakat dan p Selengkapnya

    Kominfo Tuntaskan Gangguan SFR BTS Telkom Ngada

    Tim Balmon SFR Kelas I Kupang menonaktifkan perangat telekomunikasi yang beroperasi tidak sesuai dengan parameter teknis yang ditetapkan dal Selengkapnya

    Video Kerusakan Parah Akibat Gempabumi Tuban? Itu Keliru!

    Ternyata, video yang memperlihatkan kerusakan rumah dan jalan itu merupakan kejadian akibat gempa bumi di Kabupaten Cianjur yang terjadi pad Selengkapnya

    Awas Hoaks! Bantuan Dana Peserta BPJS Kesehatan

    Hasil penelusuran Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menemukan fakta ternyata informasi bantuan dana Rp125 juta untuk peserta BP Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA