FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    29 08-2015

    3695

    Endah Kartikawati terpilih sebagai Ketua IPRAHUMAS

    Kategori Berita Kominfo | daon001

    Jakarta, Kominfo - Pranata Humas Endah Kartikawati dari Kementerian Pertanian terpilih sebagai Ketua IPRAHUMAS. Terpilihnya Endah, melalui voting atau suara terbanyak pada Kongres Pranata Humas yang berlangsung 26-28 Agustus 2015 di Bandung.

    Sebelum terpilihnya Ketua IPRAHUMAS, dilakukan penetapan Ikatan Pranata Humas Indonesia (IPRAHUMAS) sebagai organisasi Profesi Jabatan Fungsional Pranata Humas (JEPH) olah para peserta Konggres 2015.

    Kepala Pusat Informasi dan Humas Kemkominfo, Ismail Cawidu,  mengungkapkan pembentukan organisasi profesi JFPH ini sesuai dengan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 6 Tahun 2014 tentang Jabatan Fungsional Pranata Hubungan Masyarakat dan Angka Kreditnya.

    Menurut Ismail, Kedepannya, Iprahumas akan menjadi partner instansi untuk lebih mengefektifitaskan pembinaan JFPH. "Pejabat fungsional pranata humas pada tahun 2013 berjumlah 800 orang dan sekarang berjumlah 1029 orang. Sementara target yang ditetapkan Kemenpan adalah 12000 pejabat fungsional pranata humas."katanya

    Disamping itu, Kementerian Kominfo membutuhkan partner dalam hal sosialisasi, bimbingan teknis, dan sebagai sarana meningkatkan profesional individu. Kementerian Kominfo saat ini sudah menyiapkan 19 regulasi JFPH dan Kementerian Kominfo akan melibatkan Iprahumas untuk memberikan masukan tentang butir-butir kegiatan pranata humas."Semoga dengan berdirinya Iprahumas ini, di masa mendatang, kita dapat menjadi Humas Indonesia yang profesional yang selalu mengedepankan kompetensi dan mengoptimalkan perannya sebagai ujung tombak komunikasi pemerintah."katanya

    Kongres Pranata Humas 2015 dihadiri oleh lebih dari 600 Pejabat Fungsional Pranata Humas/ Calon Pranata Humas dari Kementerian/ Lembaga, Pemerintah Daerah Provinsi, Kota, dan Kabupaten.

    Selama berlangsungnya konggres, para Pejabat tersebut mengikuti rangkaian kegiatan yang berlangsung dua tersebut diantaranya acara talkshow dengan tema Peran Pranata Humas dalam Pengelolaan Komunikasi Publik (GPR) yang menghadirkan narasumber Eko Sulistyo (Kantor Sekretariat Presiden), Freddy H. Tulung (Akademisi), dan Heri Rakhmadi (Perhumas),

    Kemudian acara Talkshow sesi kedua, dengan tema Peran Pranata Humas dalam Era Digital Pengelolaan Komunikasi Publik (Cyber PR) dengan narasumber Djoko Agung Harijadi (Plt. Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik), Andoko D (Tim Komunikasi Presiden), dan Gatot S Dewabroto (Pakar Humas). Dan pada Jumat(28/8), mengikuti field trip ke Bandung Command Center.(JRS)

    Berita Terkait

    Menkominfo Ajak Pers Manfaatkan Transformasi Digital sebagai Peluang

    Kemajuan teknologi ini baru bisa dimanfaatkan jika insan pers memiliki kemampuan untuk beradaptasi dengan perkembangan yang ada dengan menin Selengkapnya

    Kartu Nikah Digital Kementerian Agama, Awas Hoaks!

    Hasil penelusuran Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menemukan foto kartu nikah digital itu hoaks. Selengkapnya

    Bangun Pola Pikir dan Budaya Antikorupsi Lewat Interalisasi SMAP

    Penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap instansi pemerintah. Sebagai S Selengkapnya

    Perkuat Amatir Radio Kep. Sangihe untuk Jaga Keutuhan NKRI

    Kementerian Komunikasi dan Informatika memperkuat pegiat amatir radio di Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara. Upaya itu bagian dari Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA