FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    11 12-2017

    950

    Dukung Roadmap E-Commerce, Menkominfo Siapkan The Next Indonesian Unicorn

    Kategori Sorotan Media | Steffani Dina

    Jakarta - Pemerintah terus mendukung Roadmap e-Commerce demi mewujudkan Indonesia sebagai Digital Energy of Asia. Salah satunya dengan hadirnya Gerakan Nasional 1000 Startup Digital, serta kebijakan-kebijakan yang dituangkan dalam  Perpres No. 74/2017 yang dalam satu sisi (khususnya tentang DNI) membuka Digital Platform Indonesia sebagai tujuan investasi investor asing, dan disisi lain juga mendorong investor lokal untuk melakukan investasi.

    Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Rudiantara mengatakan, NEXTICORN (The Next Indonesian Unicorns) merupakan langkah berikutnya untuk menampilkan Indonesia berikut startup-startup-nya, kepada para investor global dan nasional agar startup dapat memperoleh pendanaan (funding). 

    "Karena Pemerintah mengerti permasalahan dalam mendapatkan funding, terutama di zona "Missing Middle/Series B". Diharapkan nantinya startup-startup Indonesia dapat tumbuh dan mempunyai value di mata investor nasional dan global sehingga akan lahir unicorn-unicorn berikutnya di Indonesia”, kata Rudiantara di Jakarta, Jumat (8/12/2017).

    Rudiantara menambahkan, untuk menghadapi tantangan ini, Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri. Oleh karena itu, Pemerintah bekerja sama dengan berbagai pihak seperti AMVESINDO dan EY yang telah membantu mendorong terciptanya program NEXTICORN ini. 

    "Diharapkan dari kerja sama ini dan juga dengan partisipasi startup-startup yang hadir, NEXTICORN ini bisa menjadi sukses di 2018," ungkap Rudiantara.

    Dari program NEXTICORN ini, Pemerintah akan mendukung adanya Business Matching yang tepat melalui event-event yang mendatangkan Venture Capital baik dari nasional maupun dari luar negeri ke Indonesia, juga dengan membawa startup-startup Indonesia ke event-event di luar negeri yang dihadiri oleh VC.

    Sumber: http://www.industry.co.id/read/21065/dukung-roadmap-e-commerce-menkominfo-siapkan-the-next-indonesian-unicorn

    Berita Terkait

    Ajak Warganet Meriahkan SNF 2020, Menkominfo: Sebarkan Semangat Positif dan Kreatif

    Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) Siberkreasi kembali menggelar festival tahunan Siberkreasi Netizen Fair (SNF) 2020. Menteri Komunik Selengkapnya

    Anggota DPR apresiasi Kemkominfo majukan ekonomi digital di Indonesia

    Anggota Komisi I DPR RI Toriq Hidayat mengapresiasi berbagai langkah yang telah dilakukan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemko Selengkapnya

    DPR Apresiasi Langkah Kemenkominfo Tingkatkan Ekonomi Digital di Indonesia

    Anggota Komisi I DPR RI, Toriq Hidayat memberikan apresiasi terhadap sejumlah langkah yang telah dilakukan oleh Kementerian Komunikasi dan I Selengkapnya

    IBM dan Kemenkominfo Persiapkan Talenta Digital

    IBM, perusahaan teknologi global, bekerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) untuk meningkatkan keterampilan Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA