FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    22 12-2017

    2477

    Semarak Puncak Peringatan Hari Ibu ke-89 ala Kominfo

    Kategori Berita Kominfo | daon001

    Jakarta, Kominfo - Peringatan Hari Ibu Tahun 2017 di Kementerian Komunikasi dan Informatika tampak semarak. Bukan saja ada upacara bendera  puncak peringatan yang berlangsung di Lapangan Anantakupa, Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta,  Jumat (22/12/2017). Semua petugas upacara adalah ibu-ibu pejabat di lingkungan Kementerian Kominfo. Peringatan ke-89 tahun ini juga dimeriahkan dengan peserta upacara yang mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah. Bahkan digelar pula Lomba Busana Tradisional untuk semua peserta upacara.

    Sekretaris Jenderal Kementerian Kominfo Farida Dwi Cahyarini yang menjadi Inspektur Upacara menjelaskan latar belakang peringatan Hari Ibu. "Untuk mengenang perjuangan dan tekad kaum perempuan Indonesia dalam mewujudkan kemerdekaan yang dilandasi oleh cita-cita serta semangat persatuan kesatuan untuk menuju kemerdekaan Indonesia yang aman, tenteram, damai, adil, dan makmur," katanya.

    Kemudian ada pula pembacaan Sejarah Hari Ibu oleh Sekretaris Dirjen Aptika Mariam F Barata. Hal yang menarik, asal muasal Hari Ibu pada 22 Desember diikrarkan saat Kongres Perempuan Indonesia ke III di Bandung pada tahun 1938. Selanjutnya hal itu dikukuhkan oleh Presiden dengan Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959 tentang Hari Libur Nasional sejak tanggal 16 Desember 1959.

    Usai upacara, Menteri Kominfo Rudiantara memberikan karangan bunga kepada Direktur Jenderal IKP Rosarita Niken dan Sekretaris Jenderal Farida Dwi Cahyarini. "Sebagai penghargaan kepada perempuan yang sudah menyumbangkan sumbangsih kepada Negara," ungkapnya.

    Beberapa hari sebelumnya, telah berlangsung Seminar Ibu Cerdas di Era Digital yang digelar untuk memeriahkan Peringatan Hari Ibu ke-89. Kegiatan itu berlangsung Sabtu (16/12/2017) dengan menghadirkan Marsha Tengker, Shafiq Pontoh, dan Tantri Relatami. Kegiatan itu membekali para ibu dan calon ibu agar bisa mengoptimasikan peran dalam mendampingi anak-anak ketika bermain dengan perangkat dan akses digital.

    Berikut daftar lengkap juara lomba busana Peringatan Hari Ibu Kementerian Komunikasi dan Informatika  hasil penjurian oleh Ferdinandus Setu, Rika Sartika dan Nunik Purwanti.

    A. Best of the Best:
    1. Grace Wolff [Ditjen Aptika]
    2. Septriana Tangkari [Ditjen Aptika]
    3. Vonny Beatrix [Setjen]
    4. Rahmat Kartolo [Setjen]
    5. Wardahnia [Balitbang SDM]
    6. Bambang Aprilana [Setjen]
    7. Gayuh [Setjen]
    8. Enung Dahliawati [Ditjen IKP]
    9. Iza Itzana [Setjen]
    10. Bambang Tri [Ditjen Aptika]
     
    B. Pejabat Eselon 1 dan 2 Terbaik:
    1. Danrivanto Budhijanto [Staf Khusus bidang Hukum]
    2. Azhar Hashim [Ditjen Aptika]
    3. Fadhilah Mathar [Direktur Umum BAKTI]
    4. Bambang Sigit Nugroho [Karo Keuangan]
    5. Geryantika Kurnia [Ditjen PPI]

    C. Peserta Terniat (Paling Niat)
    1. Renita Sukma Mayasari [Balitbang SDM]
    2. Sinta [Setjen]
    3. Hotma Sinaga [Setjen]
    4. Mediodecci Lustarini [Ditjen IKP]
    5. Anak Agung Gede Oka [Ditjen SDPPI]
    6. Nani [Ditjen SDPPI]
    7. Zainal Abidin [Itjen]
    8. Lucy Makalew [Ditjen Aptika]
    9. Puput [BAKTI]
    10. Gerhana [Tim 3]

    D. Satker TerKeren:

    BAKTI [Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informatika] atau BP3TI

     

     

     

     

     


     

     


    Berita Terkait

    Pemilu 2024 Tak Gunakan Undangan Fisik, Itu Hoaks!

    Komisioner KPU RI Idham Holik membantah surat pemberitahuan atau undangan fisik untuk pemilih tidak lagi ada pada Pemilu 2024. Selengkapnya

    [Berita Foto] Menkominfo Hadiri Acara Puncak Peringatan Hakordia 2023

    Presiden mengungkapkan, sebagai bagian dari upaya pencegahan korupsi pemerintah telah melakukan digitalisasi di berbagai pelayanan, seperti Selengkapnya

    Menkominfo Pimpin Rapat Persiapan Peringatan Natal Nasional

    Menkominfo meminta segenap jajaran panitia untuk memastikan semua persiapan dapat dipenuhi mengingat waktu pelaksanaan yang semakin dekat pa Selengkapnya

    Pemberangkatan Pasukan TNI ke Palestina? Itu Disinformasi!

    Konon pemberangkatan pasukan TNI tersebut dikaitkan dengan perang yang terjadi di wilayah Gaza, Palestina. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA