FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    16 09-2018

    2288

    Perkuat Kekompakan Komunitas Postel dan Digital

    Kategori Berita Kominfo | mth

    Jakarta, Kominfo -  Peringatan Hari Bakti Postel tahun ini menjadi momen menarik, pasalnya kegiatan tahunan itu diperluas cakupannya tidak hanya melibatkan komunitas industri pos dan telekomunkasi, melainkan juga komunitas digital agar tetap guyub dan kompak. 

    “Cakupan Hari Bakti Postel akan diperluas, tidak hanya melibatkan industri pos dan telekomunikasi, tetapi juga komunitas digital,” kata Sekretaris Ditjen SDPPI R. Susanto ketika membuka pertandingan fustal Hari Bakti Postel ke-73 Tahun 2018 di Planet Futsal Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (15/09/2018) kemarin.

    Seditjen SDPPI Susanto mengharapkan ajang turnamen Futsal yang digelar secara rutin diadakan dalam rangka Hari Bhakti Postel ini bisa makin membuat semua pelaku usaha di sektor telekomunikasi dan pos makin guyub dan kompak.

    Ketua Umum Panitia Hari Bakti Postel 2018 Gilarsi Wahyu Setijono, yang juga Direktur Utama PT Pos Indonesia, menjelaskan perluasan cakupan Hari Bakti Postel selaras dengan dinamika komunitas digital yang sekarang berkembang pesat di Indonesia.

    Komunitas Postel Indonesia yang sudah berusia 73 tahun lahir dari sejarah perjalanan pos dan telekomunikasi Tanah Air di masa lalu, namun dalam perkembangannya sekarang juga tumbuh industri digital yang juga melahirkan komunitas digital.

    Melibatkan komunitas digital merupakan bagian dari upaya memberikan perhatian kepada industri digital. “Kita masukkan semua komunitas digital, termasuk e-commerce, fintech. Komunitas ini harus kita besarkan, sehingga peran kita lebih baik lagi,” katanya.

    Pertandingan futsal Hari Bakti Postel 2018 diawali dengan pertandingan ekspedisi antara pejabat Kemkominfo, BRTI, vendor, dan direksi operator telekomunikasi, melawan tim wartawan.

    Kompetisi futsal Hari Bakti Postel tahun ini diikuti tim-tim dari Kemkominfo, komunitas telekomunikasi, perusahaan operator dan vendor, serta wartawan yang selama ini meliput kegiatan bidang teknologi informasi dan komunikasi di Jakarta.


    SDPPI Akhiri Puasa Gelar Turnamen Futsal Piala Menkominfo

    Tim Futsal Sumber Daya Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI) Kementerian Kominfo (Kominfo) mengakhiri puasa gelarnya dalam turnamen Futsal Piala Bergilir Menkominfo 2018.

    Tim SDPPI berhasil kembali menjadi juara dalam ajang yang sudah digelar ke-11 kalinya itu mengalahkan Tim Futsal Tower Bersama di partai final dengan skor 4:2 dalam pertandingan final dengan Tim Tower Bersama di Kuningan Jakarta, Sabtu (15/09/2018).

    Tim SDPPI terakhir mengangkat piala bergilir Menkominfo di turnamen yang merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhakti Postel ini enam tahun lalu, tepatnya tahun 2012. Sebelumnya, kala masih bernama Dirjen Postel, tim ini juga merajai turnamen yang rutin digelar itu setiap tahunnya dengan menjadi juara di tahun 2008, 2009, dan 2011. Setelah itu dominasi tim ini mulai "diganggu" Indosat dan Tower Bersama sebagai pemegang piala bergilir. Indosat yang menjadi juara dalam turnamen ini pada 2017 tak lolos di fase grup.

    Juara tiga dari turnamen yang memulai rangkaian Hari Bhakti Postel ke-73 ini adalah Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) yang mengalahkan Smartfren di perebutan tempat ketiga dengan skor 6:2.

    Manager Tim Futsal SDPPI Eka mengaku bangga bisa membawa timnya kembali menjadi juara setelah sering melakukan bongkar pasang pemain beberapa tahun lalu. "Tim SDPPI sekarang lebih banyak anak-anak muda. Jadi, mainnya spartan," katanya.

    Sementara Ketua Pelaksana Turnamen Futsal Piala Bergilir Menkominfo Setia Gunawan mengatakan di ajang ke-11 ini sebanyak 16 tim dari komunitas Pos dan Telekomunikasi ikut bertanding guna memperebutkan hadiah total puluhan juta rupiah.

    "Final tahun ini adalah ulangan 2016. Jika dua tahun lalu Tower Bersama keluar sebagai juara, tahun ini SDPPI. Kami harapkan dari ajang ini kekompakan di komunitas pos dan telekomunikasi terus kuat," katanya.*

    Berita Terkait

    Kominfo Tingkatkan Jangkauan Komunikasi Publik dengan Jaringan Media Center

    Dirjen Usman Kansong mengharapkan motivasi pemangku kepentingan akan meningkat untuk berkolaborasi dan sinergi dengan Direktorat Pengelolaan Selengkapnya

    [Berita Foto] Menkominfo Audiensi dengan Diaspora Indonesia di Barcelona

    Menteri Budi Arie mendorong Diaspora Indonesia di Spanyol memberikan sumbangsih bagi Indonesia. Selengkapnya

    Awas Hoaks! Bantuan OJK untuk Lunasi Pinjol

    OJK membantah soal bantuan bagi masyarakat untuk melunasi jeratan pinjol. Selengkapnya

    Awas Hoaks! KPU Susupkan 52 Juta Pemilih dalam DPS Pemilu 2024

    Ketua KPU Hasyim Asy'ari justru mempertanyakan asal data yang beredar tersebut. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA