FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    19 11-2018

    723

    Menkominfo: Telekomunikasi di Sulteng Sudah Normal, Hampir 100%

    Kategori Sorotan Media | daon001

    Sleman - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, menyebut jaringan telekomunikasi di Sulawesi Tengah (Sulteng) yang rusak akibat gempa dan tsunami beberapa bulan lalu hampir pulih 100%. 

    Menurutnya, kini tinggal beberapa base transceiver station (BTS) yang masih bermasalah. "Kalau di Sulteng Alhamdulillah sudah kembali normal, hampir 100%," jelasnya kepada wartawan usai menghadiri acara di Kampus II Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Jumat (16/11/2018). 

    Rudiantara menjelaskan, ada sekitar 1.500 BTS yang berada di Sulteng. Dari jumlah tersebut, menurutnya hanya ada 2-3 BTS yang masih membutuhkan penanganan lebih lanjut. Menkominfo RudiantaraMenkominfo Rudiantara. Foto: Usman Hadi/detikINET 

    "Kalau misalkan dari 1.500 (BTS) masih 2-3 BTS yang belum beroperasi ya bisa dianggap selesai lah," ujarnya. Dia berharap, dengan pulihnya jaringan telekomunikasi di Sulteng, perekonomian yang sempat berhenti kembali berjalan. Aktivitas lainnya yang berkaitan dengan telekomunikasi juga kembali normal. 

    "Yang penting kan sudah mulai kehidupan sehari-hari, terutama perekonomian, aktivitas perekonomian harus sudah berjalan kembali," pungkas Rudiantara. 

    Sumber berita : www.detik.com (16/11/2018)

     

    Berita Terkait

    Kominfo 2020, di tengah pandemi COVID-19

    Tahun 2020 menjadi tahun yang menantang bagi Indonesia sejak pandemi virus corona melanda pada Maret lalu. Selengkapnya

    Menkominfo: Natal 2020 Tumbuhkan Kepekaan terhadap Sesama

    Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate mengatakan, perayaan Natal tahun 2020 mengajarkan kasih dan kepekaan terhadap Selengkapnya

    Cara Kominfo Dukung Pemulihan Ekonomi di Tengah Pandemi Covid-19

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) terus mendukung upaya pemulihan ekonomi Indonesia usai terhantam pandemi covid-19. Salah sa Selengkapnya

    Kemkominfo Tingkatkan Kemampuan Aplikasi PeduliLindungi

    Sampai hari ini, jumlah terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai ratusan ribu orang. Angka ini terus bertambah dari hari ke hari. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA