FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    29 11-2018

    2627

    Hasil SKD Tes CPNS 2018 Lewati 4 Tahap Verval Panselnas

    Kategori Berita Pemerintahan | mth
    Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Bima Haria Wibisana (ketiga kiri), mengunjungi lokasi ujian Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) CPNS di Balai Serbaguna Jember, Jawa Timur, Kamis (15/11/2018).

    Jakarta, Kominfo - Merespons banyaknya pertanyaan peserta perihal hasil seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS 2018, Kepala Biro Humas BKN Mohammad Ridwan di ruang kerjanya, Rabu (28/11/2018) menjelaskan terdapat empat level verval (verifikasi dan validasi) hasil SKD oleh BKN sebagai pelaksana Panselnas.

    Proses verval SKD pada level IV, menurut Karo Humas BKN, disupervisi oleh salah satu Pejabat Pratama di Lingkungan Kedeputian Pengawasan dan Pengendalian BKN.

    “Selanjutnya pada verval level III dilakukan oleh Pejabat Pratama unit kerja lainnya di lingkungan BKN. Sementara pada verval level II dilaksanakan oleh salah satu Deputi BKN; dan akhirnya verval level I di- approve oleh Kepala BKN selaku Ketua Pelaksana Panselnas. Zero mistake, itulah tujuan verval bertingkat ini,” tandas Ridwan.

    Ridwan melanjutkan, proses verval masih berlangsung dan diperkirakan akan rampung seluruhnya pada akhir November 2018. “Target pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) awal Desember, jadi BKN optimistis proses verval rampung bulan November ini,” pungkasnya.

    Pantauan Humas BKN, hingga 28 November 2018 pukul 12.00 WIB, sedikitnya 33 (tiga puluh tiga) Instansi Pusat yang telah selesai diverval dan dapat diumumkan hasilnya di portal masing-masing instansi.

    Berita Terkait

    Wapres Serahkan 102 Sertifikat Tanah kepada Masyarakat Papua

    Wapres mengungkapkan bahwa sebagai bagian dari semangat pemberian otonomi khusus, pemerintah terus mendorong kepastian hukum hak atas tanah Selengkapnya

    Buka AICIS 2021, Wapres Yakini Fikih Islam Mampu Beri Solusi Atasi Pandemi

    “Saya yakin fikih Islam dapat memberikan solusi dan sumbangan pemikiran untuk mengatasi pandemi Covid-19 beserta seluruh dampaknya,” teg Selengkapnya

    Hasil SP 2020, BPS: Meski Lambat, Ada Pergeseran Penduduk Antarpulau

    Badan Pusat Statistik (BPS) bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melakukan rilis data Sensus Penduduk 2020 (SP2020) dan data Admini Selengkapnya

    Hasil Sakernas BPS 2020, Kartu Prakerja Tingkatkan Keterampilan Kerja Penerima

    Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menjelaskan bahwa Kartu Prakerja adalah program yang masih sangat muda, di mana saat Sakernas dilaksan Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA