FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    31 01-2019

    4214

    Menkominfo Lantik Sekjen dan Irjen Kementerian Kominfo

    Kategori Berita Kominfo | mth
    Rosarita Niken Widiastuti dan Doddy Setiadji masing-masing dilantik sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) dan Inspektur Jenderal (Irjen) di lingkungan Kementerian Kominfo. - (AYH)

    Jakarta, Kominfo - Kementerian Komunikasi dan Informatika kembali melakukan rotasi jajaran pimpinan. Bertepatan dengan ajang pertemuan tahunan sivitas Kominfo Next 2019, Menteri Rudiantara melantik dua pejabat tingkat eselon 1 lingkungan Kemenkominfo.  

    Rosarita Niken Widiastuti dan Doddy Setiadji masing-masing dilantik sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) dan Inspektur Jenderal (Irjen) di lingkungan Kementerian Kominfo. Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo Nomor 14/TPA Tahun 2019 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di Lingkungan Kementerian Komunikasi dan Informatika.


    Pengambilan sumpah jabatan dipimpin langsung Menteri Rudiantara disaksikan oleh Dirjen SDPPI Ismail yang sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Tugas Sekjen Kementerian Kominfo serta Staf Ahli Menteri Kominfo Bidang Teknologi Herry Abdul Aziz.

    "Pada hari ini, Kamis tanggal 31 Januari 2019, saya Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dengan ini secara resmi melantik saudara-saudara dalam jabatan yang baru di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Informatika. Saya percaya bahwa saudara-saudara akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan," kata Menteri Rudiantara ketika membacakan sumpah jabatan.

    Menteri Rudiantara berharap, pejabat yang baru dilantik selain melaksanakan amanah kerja, juga harus setia dan taat kepada UUD Tahun 1945 dan segala peraturan perundang-undangan berlaku demi dharma bakti kepada bangsa dan negara.**

    Berita Terkait

    Menkominfo Pimpin Rapat Persiapan Peringatan Natal Nasional

    Menkominfo meminta segenap jajaran panitia untuk memastikan semua persiapan dapat dipenuhi mengingat waktu pelaksanaan yang semakin dekat pa Selengkapnya

    [Berita Foto] Menkominfo Pantau Kualitas Jaringan dan Keamanan Informasi KTT AIS Forum 2023

    Untuk memastikan jaringan telekomunikasi lancar dan aman selama penyelenggaraan KTT AIS Forum 2023. Selengkapnya

    Menkominfo Ajak Masyarakat Makin Produktif dengan Kemajuan Digital

    Kemajuan ekosistem digital yang sudah ada ini harus dijaga bersama oleh seluruh masyarakat dari kejahatan keuangan berbasis digital yang mak Selengkapnya

    [Berita Foto] Konferensi Pers Usai Pelantikan Dirut BAKTI Kementerian Kominfo

    Menkominfo juga meminta jajaran BAKTI Kementerian Kominfo segera melakukan evaluasi menyeluruh atas proses bisnis, SOP serta menerapkan cara Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA