FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    07 05-2020

    1195

    Peringati Trisuci Waisak, Presiden: Kita Akan Berjalan Bersama Lewati Segala Ujian

    Kategori Berita Pemerintahan | mth

    Jakarta, Kominfo - Presiden Joko Widodo menyampaikan bahwa dengan persaudaraan dan gotong royong, kita akan berjalan bersama melewati segala ujian dan kesulitan. “Selamat Hari Trisuci Waisak 2564. Semoga semua makhluk tetap saling mengasihi,” cuit Presiden melalui akun twitter @jokowi, Kamis (07/05/2020).

    Sementara itu, Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi mengapresiasi penyelenggaraan Hari Raya Tri Suci Waisak 2564 BE oleh vihara-vihara dan umat Buddha yang digelar secara sederhana di tengah pandemik Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Menag mengharapkan perayaan Tri Suci Waisak 2564 BE yang mengusung tema ‘Dengan Kesadaran Dhamma Kita Tingkatkan Kepedulian Sosial Demi Keutuhan Bangsa’ dapat mengingatkan umat Buddha atas nilai-nilai keutamaan Dhamma.

    Adapun nilai keutamaan Dhamma yaitu nilai pengorbanan hidup, nilai kebijaksanaan hidup, dan nilai kesempurnaan hidup yang semuanya telah dilakukan dan diajarkan Buddha. “Keberadaan dan kebenaran Dhamma yang saudara yakini itu dapat menjawab semua tantangan perubahan kehidupan sebagaimana perkembangan dunia dewasa ini,” ujar Menag.

    Menurut Menag, umat Buddha menyakini bahwa semua persoalan yang terjadi hanya dapat diatasi apabila manusia memiliki kedamaian dalam hidupnya. “Kedamaian yang ditopang oleh tekad Teguh untuk menghayati kebenaran dhamma sehingga terus menghiasi sepanjang hidupnya,” sambung Menag.

    Menag juga berpesan agar seluruh umat Buddha untuk menyebar luas cahaya terang keutamaan dhamma itu dengan melaksanakan enam hal, yaitu: Pertama, perilaku yang penuh cinta kasih. Kedua, perkataan yang penuh cinta kasih. Ketiga, pikiran yang penuh cinta kasih. Keempat, umat Buddha juga diminta memaksakan kepedulian sosial untuk saling bersimpati dan saling tulus berkorban bagi sesama manusia. Kelima, menjaga norma-norma moral sosial. Keenam, mempunyai pandangan yang luas dan terbuka dalam memahami perubahan.

    Berita Terkait

    Tangani Pornografi Anak, Pemerintah Akan Bentuk Satgas

    Kementerian Komunikasi dan Informatika telah melakukan pemutusan akses terhadap hampir dua juta konten pornografi anak untuk memberantas per Selengkapnya

    Presiden Gelar Griya Bersama Para Menteri di Istana Negara

    Acara gelar griya menjadi ajang untuk merenungkan nilai-nilai sosial, kebersamaan, dan harapan bagi bangsa Indonesia. Selengkapnya

    Presiden Berbuka Puasa Bersama dengan Menteri Kabinet Indonesia Maju

    Ini merupakan buka puasa bersama yang digelar kembali di Istana setelah terakhir digelar pada tahun 2019 lalu. Selengkapnya

    Presiden Minta Segera Integrasikan Layanan pada Portal Nasional

    Berdasarkan data Kementerian Komunikasi dan Informatika terdapat lebih dari 27.000 aplikasi yang ada di tingkat pusat dan daerah. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA