FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    10 07-2020

    1488

    Kominfo Beri Dukungan Nyata Sektor Pendidikan saat Pandemi

    Kategori Berita Kominfo | mth

    Jakarta, Kominfo - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) selalu memberikan dukungan nyata terhadap penyelenggaraan pendidikan di tengah pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19). Dengan cara menerbitkan kebijakan yang berpihak kepada para pemangku kepentingan pada sektor pendidikan.

    "Kita buatkan semacam aturan bahwa mereka (para operator) memberikan kontribusi kepada publik supaya tidak memperberat memperberat masyarakat," ujar Staf Ahli Menteri Kominfo Bidang Hukum, Henri Subiakto pada Webinar dengan tema Menjaga Kualitas Belajar Dari Rumah di Masa New Normal pada Jumat (10/07/2020).

    Di tengah pandemi, menurut SAM Bidang Hukum, pihaknya telah berupaya maksimal dalam menyediakan akses telekomunikasi yang terjangkau bagi pemangku kepentingan opada sektor pendidikan. Agar, kegiatan pembelajaran yang diselenggarakan melalui medium ruang digital dapat dilakukan dengan optimal.

    "Masyarakat harus beli paket data karena ikut kelas online. Atau mahasiswa harus kuliah pakai secara online itu berat. Maka pemerintah membuat aturannya ada kontribusi yang harus dilakukan oleh teman-teman operator seluler," katanya.

    Pemerintah telah berhasil membuat para operator ikut berkontribusi selama pandemi bentuk yang diberikan antara lain: Telkomsel memberikan diskon sebesar Rp1,4 triliun, Telkom Fixed memberikan diskon sebesar Rp156 miliar, Indosat Rp130 miliar, XL Axiata sebesar Rp82 miliar, Smart Telekom sebesar Rp50 miliar, H3I (Tree) sebesar Rp3 miliar, dan Sampurna Telekom Rp2 miliar.

    "Catatannya total sekitar Rp1,9 triliun perbulan para operator di Indonesia membantu," kata Henri Subiakto.

    Adanya kontribusi di atas, SAM Bidang Hukum menilai, para peserta didik maupun pengajar dapat terbantu dalam kegiatan pembelajaran secara jarak jauh. Sehingga, mampu membuat proses belajar mengajar dapat dilakukan secara maksimal oleh institusi pendidikan pada masa mewabahnya Covid-19.

    "Bantuan itu diberikan kepada universitas negeri dan sekolah supaya mahasiswa ataupun pelajar ketika mengakses internet tidak harus beli kuota data. Atau mendapatkan akses telekomunikasi yang lebih murah," tuturnya.

    Tak hanya itu, terdapat enam program yang didukung operator di bidang pendidikan antara lain Paket 50 Giga untuk pelajar dan mahasiswa, Indihome bisa dipakai untuk 10 mahasiswa di tempat tinggal sementara (Kos), Paket aplikasi U meet me gratis untuk mahasiswa dan dosen, paket gratis penggunaan ruang guru, paket gratis untuk akses pembelajaran milik universitas, dan pelatihan gratis bersama lembaga pendidikan untuk guru dan mahasiswa.

    Berita Terkait

    Kominfo Antisipasi Gangguan SFR Saat Mudik Lebaran di Bali

    Pemantauan dan pengawasan dilakukan secara intensif di sejumlah titik monitor strategis yang menjadi rute utama lalu lintas masyarakat dan p Selengkapnya

    [Berita Foto] Menkominfo Audiensi dengan Diaspora Indonesia di Barcelona

    Menteri Budi Arie mendorong Diaspora Indonesia di Spanyol memberikan sumbangsih bagi Indonesia. Selengkapnya

    Kominfo Tingkatkan Literasi Digital untuk Tangkal Hoaks Pemilu 2024

    Lewat literasi digital, semua elemen bangsa memiliki wawasan digital yang mumpuni dan mampu menangkal konten hoaks. Selengkapnya

    Kominfo Terima Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2023

    Kementerian Kominfo mendapatkan penghargaan sesuai Hasil Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik oleh Komisi Informasi Pusat. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA