FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    31 07-2020

    2785

    [HOAKS] Tes PCR Tidak Bisa Bedakan Terpapar dan Terinfeksi Virus serta Bedakan Virus Hidup dan Virus Mati

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan :

    Telah beredar pada platform media sosial sebuah narasi yang menyebutkan bahwa tes PCR tidak bisa membedakan terpapar dengan terinfeksi oleh virus, tidak bisa juga membedakan sehat atau sakit, serta membedakan virus hidup dengan virus mati.

    Faktanya, klaim pada narasi tersebut adalah salah dan cenderung menyesatkan. Pada Cek Fakta Tempo.co Sekretaris Jenderal Akademi Ilmuwan Muda Indonesia, Berry Juliandi menyampaikan bahwa tes PCR bisa membedakan terpapar dengan terinfeksi virus sepanjang sampel yang diambil adalah sampel virus aktif yang berada di dalam sel, bukan sampel yang berada di permukaan sel atau jaringan. Sehingga yang diisolasi saat pengambilan sampel sel adalah RNA virus aktif yang sudah menginfeksi sel, ditambahkan oleh Guru Besar Universitas Airlangga sekaligus Ketua Tim Riset Corona dan Formulasi Vaksin Profesor Nidom Foundation (PNF), Chairul Anwar Nidom menyebutkan tes PCR merupakan metode untuk melihat apakah dalam tubuh seseorang terdapat gejala virus atau bakteri, baik secara utuh maupun potongan atau inaktif. 

    KATEGORI: HOAKS

    Link Counter:

    https://cekfakta.tempo.co/fakta/921/fakta-atau-hoaks-benarkah-tes-pcr-tak-bisa-bedakan-terpapar-dan-terinfeksi-serta-virus-hidup-dan-virus-mati

    https://www.kompas.com/tren/read/2020/06/06/191538265/viral-benarkah-informasi-tes-pcr-tak-bisa-deteksi-virus-corona


    Berita Terkait

    [HOAKS] Jusuf Hamka Bagikan THR Lebaran di TikTok

    Selengkapnya

    [HOAKS] Give Away Mengatasnamakan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Bandung

    Selengkapnya

    [HOAKS] Najwa Shihab Tercatut dalam Daftar Penerima Saham Harvey Moeis

    Selengkapnya

    [HOAKS] Chairul Tanjung Berikan Bantuan untuk Melunasi Hutang di TikTok

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA