FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    29 12-2021

    1770

    Awas Diinformasi! Delmicron, Varian Baru Gabungan Delta-Omicron

    Kategori Berita Kominfo | doni003

    Jakarta Pusat, Kominfo – Di jejaring media sosial beredar kabar terdapat varian Virus Korona yang baru. Konon, varian itu disebut sebagai Delmicron yang merupakan gabungan dari varian Delta dan Omicron.

    Hasil penelusuran Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menemukan fakta hingga saat ini belum ada informasi resmi terkait keberadaan varian Corona Delmicron tersebut.

    Hal itu ditegaskan oleh Juru Bicara Satgas Covid-19 Kementerian Kesehatan RI dr. Nadia Tarmizi yang menyebutkan hingga saat ini pihaknya belum mendapat informasi resmi mengenai varian Delmicron dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

    Hal senada dijelaskan oleh Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Zubairi Djoerban juga menepis adanya varian Delmicron tersebut.

    “Delmicron bukanlah varian baru dari Covid-19, melainkan nama istilah untuk situasi yang menggambarkan bahwa lonjakan kasus Covid-19 terjadi akibat varian Delta dan Omicron,” ungkap Zubairi.

    Sementara itu, Epidemiolog dari Universitas Griffith Dicky Budiman juga menyebut varian Delmicron merupakan hoaks yang lahir dari teori asal-asalan.  “Saat ini tidak ada perkawinan antara dua varian tersebut,” ungkap Dicky.

    Lebih lanjut  epidemiolog itu mengatakan saat ini yang ada yaitu rekombinan di Brasil antara Gamma dengan turunan atau subvarian dari Delta.  “Apabila membahas varian baru, biasanya penamaan varian hanya dilakukan oleh WHO,” jelasnya.

    Berikut laporan isu hoaks, misinformasi dan disinformasi yang telah diidentifikasi Tim AIS Kementerian Kominfo, Rabu (29/12/2021):

    Berita Terkait

    Awas Hoaks! Kontrol Penyakit, WHO Lakukan Pengawasan

    Hasil penelusuran Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menemukan fakta dari kompas.com, informasi yang beredar tersebut merupakan Selengkapnya

    Awas Hoaks! Menkeu Sri Mulyani Mengundurkan Diri

    Selengkapnya

    Awas Hoaks! Petugas KPU Menyusup dan Beri Bocoran Debat Perdana

    detik.com memberitakan bantahan Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Habiburokhman soal klaim yang menyebut adanya petuga Selengkapnya

    Awas Disinformasi! KPU Terbitkan Rancangan Surat Suara Capres-Cawapres 2024

    Komisioner Komisi Pemilihan Umum August Mellaz membantah gambar tersebut dikeluarkan lembaganya. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA