FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    31 03-2016

    4160

    Menkominfo: Welcome Spotify to Indonesia

    Kategori Berita Kominfo | Viska

    Jakarta, Kominfo - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara menyambut baik beroperasinya layanan streaming musik asal Swedia, Spotify. Dalam sambutan singkatnya ia menyampaikan selamat datang kepada Spotify yang akhirnya beroperasi di Indonesia. “Saya berjanji kepada Pak Alex dan Sunita saya tidak akan memberi speech panjang lebar malam ini, I just want to enjoy tonight. Welcome Spotify to Indonesia,” kata Rudiantara di Jakarta, Rabu (30/03/2016).

    Layanan streaming musik asal Swedia, Spotify, secara resmi beroperasi di Indonesia mulai Rabu (30/03/2016). Menggandeng Indosat Ooredoo, Spotify memberi layanan bagi para penikmat musik di Indonesia untuk menikmati lebih dari 30 juta lagu secara legal melalui perangkat mobile, tablet, maupun komputer.

    Peluncuran Spotify Indonesia secara resmi dibuka Direktur Spotify Asia Sunita Kaur, dengan Bahasa Indonesia yang sedikit terbata dan beraksen unik, Sunita membuka sambutannya dengan penuh semangat, “Bapak Ibu sekalian, akhirnya Spotify tiba di Indonesia!” kata Sunita.

    Dalam sambutannya, Sunita menyampaikan bahwa Spotify memberikan layanan terbaik secara gratis dalam menikmati musik di Indonesia. Sunita juga menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan dari berbagai pihak hingga akhirnya Spotify dapat secara resmi beroperasi di Indonesia, termasuk Indosat dan juga Sony yang telah memberikan layanan integrasi antara Spotify dengan Playstation.

    Presiden Direktur dan CEO Indosat Ooredoo Alexander Rusli menyampaikan bahwa dengan beroperasinya Spotify di Indonesia, masyarakat Indonesia tidak lagi kesulitan mencari cara untuk menikmati musik secara legal. “Hari ini kita merayakan lahirnya cara baru menikmati musik secara legal. Gone are those days when you find it difficult to look for good music!,” tutur Alex. Menurutnya, dengan kerjasama ini Indosat menjadi pelopor dalam membangun pengalaman digital terbaik di Indonesia.

    Pada peluncuran yang dilaksanakan di Potato Head Garage, Jakarta ini, hadir pula berbagai perwakilan dari pelaku industri musik di Indonesia, di antaranya penyanyi Abdul and The Coffee Theory, Yura Yunita, Maliq & d'essentials, dan juga label rekaman Trinity Optima Production serta Wahana Musik Indonesia (WAMI). Acara malam itu semakin dimeriahkan dengan sajian musik dari Tulus dan The Overtunes. (VY/FM/DK)

    Berita Terkait

    [Berita Foto] Menkominfo Audiensi dengan Diaspora Indonesia di Barcelona

    Menteri Budi Arie mendorong Diaspora Indonesia di Spanyol memberikan sumbangsih bagi Indonesia. Selengkapnya

    Kominfo Akan Wajibkan Publisher Gim di Indonesia Berbadan Hukum

    Kementerian Kominfo dipastikan tidak membentuk badan rating ini sendiri, namun menyerahkannya ke pihak ketiga agar bisa menjadi lembaga inde Selengkapnya

    Kominfo Mulai Feasibility Study Open RAN di Indonesia

    Keberadaan Open RAN ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi CAPEX dan OPEX pada penggelaran jaringan serta menjadi salah satu opsi dalam Selengkapnya

    Menkominfo: BAKTI Kawal Transformasi Digital Nasional

    Pemerintah juga berupaya melakukan peningkatan kecakapan digital masyarakat untuk pemanfaatan ruang digital dan teknologi. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA