FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    22 02-2017

    5675

    Artikel Hoax Dihapus, Kominfo: Masih Bisa Ditelusuri Bukti Faktanya di Seword.com

    Kategori Sorotan Media | rosidah

    JAKARTA - Kasus yang menimpa Seword.com terkait penyebaran berita hoax masih terus berlanjut. Kali ini, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) melalui Dirjen Aplikasi dan Informatika Kominfo, Semuel A Pangerapan, memberikan tanggapannya.

    Sebagaimana diketahui, artikel berjudul ‘Bukti Anies Jatuh Dalam Kubangan Setan’ sudah tidak ditemukan di situs seword.com. Namun menurut Semuel, artikel itu masih bisa ditelusuri.

    "Nggak apa-apa itu masih bisa digital forensik. Waktu diturunkannya kapan, apa yang diturunkan akan ketahuan semua. Kalau diperlukan polisi ya kita bantu ke sana," ujarnya.

    Semuel juga menjelaskan alasan instansinya belum memblokir situs seword.com. Menurutnya, Ditjen Aptika Kominfo memang belum menerima permintaan untuk memblokir situs tersebut.

    "Saat ini belum kami blok karena memang tidak ada permintaan dari polisi. Ini berbeda dari kasus pemblokiran lain ya. Kalau pemblokiran sebelumnya tidak diperkarakan secara hukum sehingga kami bisa langsung blok, tapi kalau sudah diperkarakan, kami harus tunggu permintaan polisi dan saat ini belum ada permintaan," lanjutnya.

    Sebelumnya, Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Partai Perindo melaporkan penyebaran berita hoax yang dilakukan oleh Seword.com kepada Polda Metrojaya beberapa waktu lalu. Hal tersebut karena Seword membuat artikel berjudul ‘Bukti Anies Jatuh Dalam Kubangan Setan’ yang isinya melaporkan Perindo mendistribusikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) saat Anies Baswedan menjabat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.

    Sumber: http://techno.okezone.com/read/2017/02/20/207/1623629/artikel-hoax-dihapus-kominfo-masih-bisa-ditelusuri-bukti-faktanya-di-seword-com

    Berita Terkait

    Jelang Pilkada, Kominfo Minta Pemilih Gunakan Media Daring untuk Mengenal Calon Kepala Daerah

    Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Widodo Muktiyo mengatakan, jelang pemilih Selengkapnya

    Sekjen Kemkominfo RI Buka Diskusi Bijak Bermedsos di Toraja Utara

    Kementrian Komunikasi dan Informasi (Kemkominfo) RI melaksanakan forum diskusi di Aula Hotel Misiliana Kecamatan Kesu, Kabupaten Toraja Utar Selengkapnya

    Menyingkap Buku soal Humas Pemerintah yang Ditulis Bupati Magetan

    Kemenkominfo menggelar bazar dan bedah buku karya Bupati Magetan, Suprawoto. Buku tersebut berjudul Government Public Relations. Selengkapnya

    Cegah Kasus Grooming, Kominfo: Hago Blokir Fitur Kirim Foto dan Kontak

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menindaklanjuti kasus child grooming dengan modus bermain game online Hago. Kominfo meminta Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA