FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    18 02-2018

    2960

    Pesan Menteri Kominfo Rudiantara Saat Kunjungi Pabrik Telepon Genggam Advan di Semarang

    SIARAN PERS NO. 50/HM/KOMINFO/02/2018
    Kategori Siaran Pers
    Menteri Kominfo Rudiantara menulis pesan saat mengunjungi pabrik telepon genggam Advan di Semarang, Jawa Tengah, Minggu (18/02/2018) - (Hadiyana)

    SIARAN PERS NO. 50/HM/KOMINFO/02/2018
    Tanggal 18 Februari 2018
    Tentang
    Pesan Menteri Kominfo Rudiantara Saat Kunjungi Pabrik Telepon Genggam Advan di Semarang 

    Jakarta, Menteri Kominfo Rudiantara hari ini Minggu (18/2) melakukan kegiatannya di Semarang, Jawa Tengah. Siang hari tadi Rudiantara melakukan kunjungan ke pabrik telepon genggam nasional bermerek Advan.  Sebagai informasi, Advan adalah salah satu dari 11 merek telepon genggam nasional. Advan telah membangun pabrik yang memprodukdi perangkat telepon genggam dan tablet serta produk terkait lainnya. Di samping pabrik, Advan juga memiliki Bidang Pengembangan (Research and Development).

    Pada saat kunjungan tersebut, Rudiantara secara khusus memberikan pesan tertulis nya yang dituangkan dalam kertas putih. Adapun pesan tersebut adalah :

    "Dalam dinamika yang luar biasa cepat berubah,
    yang terbaik belum tentu yang terbesar,
    namun yang terbaik adalah yang siap dan bisa mengantisipasi arah dari dinamika perubahan.

    Saya berharap Advan salah satu produsen terkemuka di Indonesia,
    juga senantiasa mampu menyiapkan produknya yang sesuai dengan perubahan permintaan pasar dan teknologi yang akan datang.

    Semoga Advan tambah sukses dan menjadi produk serta mereka andalan Indonesia".

    Sebagai produk dengan merek nasional dan basis pabrik di Indonesia, Advan melengkapi produk-produknya dengan aplikasi-aplikasi nasional yang menjadi kebutuhan masyarakat. Advan sendiri telah melakukan capaian TKDN sebesar 35,45%.

    Sebagai informasi, saat ini jumlah merek telepon genggam dan tablet serta pernagat sejenis lainya yang telah berunsur TKDN yang memenuhi syarat sejumlah 43 merek, di mana di antaranya adalah 11 merek nasional.  Sedangkan jumlah model perangkat baik telepon genggam, telepon pintar maupun tablet yang telah tersertifikasi dan memenuhi TKDN 30 % dari selama kurun tahun 2017 sampai dengan 14 Februari 2018 adalah sejumlah 294 model perangkat.

    Biro Humas
    Kementerian Kominfo


    Berita Terkait

    Siaran Pers No. 238/HM/KOMINFO/03/2024 tentang Jadi Tuan Rumah, Menteri Budi Arie: Komitmen Indonesia Perkuat Kolaborasi Kelola Isu Air

    Terpilihnya Indonesia merupakan suatu bentuk kepercayaan dari masyarakat internasional atas kepemimpinan dan juga komitmen Indonesia dalam i Selengkapnya

    Siaran Pers No. 237/HM/KOMINFO/03/2024 tentang Wujudkan Visi Indonesia Digital 2045, Pemerintah Dorong Riset Ekonomi Digital

    Wamenkominfo menekankan arti penting peningkatan perlindungan merek terhadap produk yang dihasilkan dan perlindungan paten terhadap inovasi Selengkapnya

    Siaran Pers No. 236/HM/KOMINFO/03/2024 tentang Menkominfo Tantang Media Adopsi Perkembangan Teknologi

    Menkominfo menyatakan perkembangan dunia digital telah mendorong media berinovasi dan menghadirkan cara-cara baru dalam menyajikan berita. Selengkapnya

    Siaran Pers No. 235/HM/KOMINFO/03/2024 tentang Wamenkominfo: Ekonomi Digital Ciptakan 3,7 Juta Pekerjaan Tambahan pada 2025

    Kehadiran ekonomi digital menciptakan berbagai peluang pekerjaan baru yang diperkirakan mencapai 3,7 juta pekerjaan tambahan pada Tahun 202 Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA