FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    08 10-2015

    2416

    Bimtek SAIBA di Lingkungan Ditjen SDPPI

    Kategori Berita Kominfo | mth

    Sekretaris Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Sesditjen SDPPI), Sadjan, membuka kegiatan Bimbingan Teknis Akuntansi Pemerintah Berbasis Akrual dan Aplikasi Sistem Akuntansi Instansi Berbasis Akrual (SAIBA) di Lingkungan Ditjen SDPPI di Wisma Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Ditjen SDPPI, Cisarua (7/10).

    Dalam sambutannya, Sesditjen SDPPI menyampaikan bahwa dalam rangka penerapan akuntansi berbasis akrual pada tahun 2015, maka dianggap perlu bagi seluruh entitas pelaporan keuangan pemerintahan untuk mempersiapkan sumber daya manusia, agar pada saat pemberlakuan akuntansi pemerintahan berbasis akrual bisa berjalan dengan baik. Dengan aplikasi secara online, diharapkan pekerjaan akan semakin mudah, lancar dan mampu memberikan informasi keuangan yang lebih lengkap dan akrual.

    Narasumber dalam kegiatan Bimtek antara lain Kepala Seksi Verifikasi dan Akuntansi KPKN Jakarta I, Widiastuti, Pelaksana Seksi Verifikasi dan Akuntansi, Suswarto, dan Pelaksana Subdit Bimbingan Akuntansi Instansi Direktorat APK Ditjen Perbendaharaan, Fajar Islakh Hayadi. Sedangkan Bimtek diikuti oleh Petugas Sistem Akuntansi Instansi Berbasis Akrual (SAIBA) Unit Pelaksana Teknis (UPT) Ditjen SDPPI seluruh Indonesia. Bimbingan Teknis dilaksanakan tanggal 7- 9 Oktober 2015.*

    Berita Terkait

    [Berita Foto] Menteri Budi Terima Kunjungan Peserta PKN LXII LAN

    Menteri Budi Arie menegaskan dukungan terhadap rekomendasi yang disampaikan peserta PKN Tingkat I LXII LAN. Selengkapnya

    [Berita Foto] Menteri Budi Arie Terima Kunjungan Gubernur Syamsuar

    Dalam pertemuan, Menkominfo memberikan dukungan percepatan transformasi digital untuk Provinsi Riau. Selengkapnya

    Dirjen Ingin Keterbukaan Jadi Budaya Kerja SDPPI

    Keterbukaan dan kejujuran diharapkan dapat diteruskan menjadi budaya dalam keseharian kerja di lingkungan Direktorat Jenderal Sumber Daya da Selengkapnya

    Bimtek DEA Dinilai Bisa Kembangkan Inovasi UMKM

    Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman menilai Bimbingan Teknis Digital Entrepreuner Academy (DEA) Kementerian Komunikasi dan Informatika membuk Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA