FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    10 10-2011

    2912

    Tindak Operator Nakal, Menkominfo Koordinasi dengan Bareskrim

    Kategori Sorotan Media | admin

    Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Informasi besok akan berkoordinasi dengan Bareskrim. Koordinasi itu dilakukan untuk menindaklanjuti pengaduan mengenai para operator 'nakal' yang merugikan masyarakat.

    "Saya mulai besok akan berkoordinasi dengan Bareskrim, dengan Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) dan operator," ujar Menkominfo Tifatul Sembiring.

    Hal itu disampaikannya usai rapat kerja antara Komisi I DPR dan Menkominfo Tifatul Sembiring. Rapat di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (10/10/2011) malam, ini juga dihadiri oleh BRTI dan sejumlah petinggi perusahaan operator, seperti Telkom, Indosat, XL dan Axis.

    "Bareskrim kita undang untuk mencermati secara sistematis penyelesaiannya. Fakta-fakta yang ada akan kita bicarakan dengan Bareskrim. Mereka kan punya orang IT. Kalau terbukti bawa ke pengadilan," ujarnya. 

    Menurutnya selama ini Kemenkominfo sudah menindaklanjuti pengaduan masyarakat. Namun tindakan tegas masih diperlukan agar ada efek jera nagi para pelaku.

    "Kasus ini kan mencuat sepekan terakhir. Walaupun tindakan sudah dilakukan sebelum-sebelumnya. Kalau ini terbukti, ini harus ada efek jera kepada yang secara sengaja terbukti melakukan penyedotan pulsa, makanya dibawa ke ranah hukum," imbuh Tifatul.

     

    (feb/fjp) 

     

    Sumber : http://www.detiknews.com/read/2011/10/10/203921/1741003/10/tindak-operator-nakal-menkominfo-koordinasi-dengan-bareskrim?9922022

     


    Berita Terkait

    Kominfo awali Natal dengan aksi sosial

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) mengawali perayaan Natal tahun ini dengan menggelar aksi sosial, sekaligus untuk mengura Selengkapnya

    Percepat Pemulihan Ekonomi, Menkominfo Dorong Kemitraan Multipihak

    Pandemi Covid-19 telah mempengaruhi perekonomian di banyak belahan dunia. Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate menyatakan untu Selengkapnya

    Ajak Warganet Meriahkan SNF 2020, Menkominfo: Sebarkan Semangat Positif dan Kreatif

    Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) Siberkreasi kembali menggelar festival tahunan Siberkreasi Netizen Fair (SNF) 2020. Menteri Komunik Selengkapnya

    Optimalkan Ekonomi Maritim, Kominfo Dorong Perluasan Jaringan Internet

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) akan terus mengembangkan jaringan internet di seluruh wilayah desa untuk mengoptimalka Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA