FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    28 04-2024

    101

    Lawatan ke AS, Wamenkominfo Jajaki Kerja Sama Digital

    SIARAN PERS NO. 298/HM/KOMINFO/04/2024
    Kategori Siaran Pers

    Siaran Pers No. 298/HM/KOMINFO/04/2024

    Minggu, 28 April 2024

    tentang 

    Lawatan ke AS, Wamenkominfo Jajaki Kerja Sama Digital

    Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Nezar Patria memulai kunjungan kerja ke Seattle, Washington, Amerika Serikat, Jumat (26/04/2024).  Selain bertemu dengan Permias Seattle, Wamenkominfo akan menjajaki peluang kerja sama dengan perusahan global seperti Amazon Web Services dan Microsoft.

    “Kita tahu, Kota Seattle ini merupakan kota teknologi, sehingga ada beberapa hal yang akan kita diskusikan, misalnya soal peluang kerja sama Kementerian Kominfo dalam rangka meningkatkan  kompetensi hingga kapabilitas dari human capital, terutama untuk memperkuat talenta digital Indonesia," jelasnya di Seattle, Washington, Sabtu (27/04/2024) waktu setempat.

    Wamen Nezar Patria menyatakan mewakili Pemerintah Indonesia akan melihat best practices teknologi terbaru yang tepat untuk diterapkan pada perangkat dan  pengelolaan data governance. 

    "Pertemuan Kementerian Kominfo dengan Amazon Web Services akan berlangsung pada Senin 29 Mei waktu USA. Kita akan bediskusi mengenai dengan mereka, lalu setelah itu melanjutkan kunjungan ke Kantor Microsoft untuk berdiskusi tentang Keamanan Siber (Cyber Crime). Dan, ada sesi khusus tentang Artificial Intelligence yang dikembangkan Microsoft," ungkapnya.

    Wamenkominfo juga akan membahas peluang pengembangan Pusat Data Nasional (PDN) yang tengah dibangun di Cikarang, Jawa Barat. Menurutnya, saat ini pengerjaan PDN sudah 45 persen dan akan memerlukan tata kelola yang baik agar bisa digunakan dengan optimal.

    “Kita harapkan PDN di Cikarang, bisa selesai pada 10 Oktober 2024, untuk bisa diresmikan oleh Bapak Presiden RI Joko Widodo. Untuk itulah kita coba mendalami bagaimana data governance yang baik, yang cocok untuk Indonesia, sekaligus memenuhi data sovereignty. Itu salah satu tujuan kita hari ini," jelasnya seraya menjelaskan rencana pembagunan PDN di Batam dan Ibu Kota Nusantara. 

    Tiba di Bandar Undara Internasional Seattle Tacoma pukul 10.25 waktu setempat, Wamenkominfo didampingi Staf Khusus Riant Nugroho. Dalam kunjungan kerja, Wamen Nezar Patria juga akan bertemu dengan  perwakilan Diaspora Indonesia yang bekerja dan sekolah di kota teknologi itu.

    "Permias Seattle merupakan organisasi nirlaba mahasiswa yang berbasis di Seattle. Organisasi itu dijalankan secara mandiri oleh pelajar Indonesia yang sedang menempuh pendidikan di Greater Seattle Area,” tuturnya. 

    Biro Humas Kementerian Kominfo
    e-mail: humas@mail.kominfo.go.id
    Telp/Faks : 021-3504024
    Twitter @kemkominfo
    FB: @kemkominfo
    IG: @kemenkominfo
    website: www.kominfo.go.id
     

    Berita Terkait

    Siaran Pers No. 347/HM/KOMINFO/05/2024 tentang Siapkan Talenta Digital, Kominfo Percepat Peralihan STMM ke Politeknik Digital

    Transformasi dari sekolah tinggi menjadi politeknik nantinya juga sebagai pusat kolaborasi bersama para mitra dan stakeholders. Selengkapnya

    Siaran Pers No. 345/HM/KOMINFO/05/2024 tentang Tinjau STMM “MMTC”, Wamen Nezar Patria: Pembangunan Gedung Baru Sudah 70 Persen

    Wamenkominfo mengapresiasi semua pihak yang telah bekerja keras menyelesaikan proses pembangunan yang saat ini telah mencapai 70%. Selengkapnya

    Siaran Pers No. 344/HM/KOMINFO/05/2024 tentang Tingkatkan Layanan Publik Kota Bima, Menkominfo Apresiasi LaDeWa

    Menteri Budi Arie menyatakan integrasi teknologi digital dalam layanan pemerintahan merupakan wujud inovasi yang mempermudah masyarakat. Selengkapnya

    Siaran Pers No. 342/HM/KOMINFO/05/2024 tentang Konsultasi Publik RPP mengenai Tata Kelola Pelindungan Anak dalam Penyelenggaraan Sistem Elektronik

    Rancangan tersebut telah mendapatkan persetujuan dari Bapak Presiden berdasarkan Surat Sekretaris Negara Nomor: B-169/M/D- 1/HK.02.03/04/202 Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA