FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    16 04-2019

    1361

    Ngobrol Seputar Pemilu, Menkominfo Ajak Milenial Jangan Golput

    Kategori Berita Kominfo | vera002

    Jakarta, Kominfo – Pemilu Serentak 2019 yang akan menentukan masa depan Indonesia lima tahun kedepan, tinggal menghitung jam. Menteri Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara menngharapkan momentum pesta demokrasi ini dapat diikuti oleh seluruh warga Indonesia dengan menjadi pemilih, terutama generasi milenial.

    “Tentunya bagian dari tugas kami (Kominfo) adalah mengajak masyarakat semuanya untuk memilih. Terutama untuk generasi muda, karena pemilih terbanyak itu kan milenial,” kata Menteri Rudiantara dalam Program TokTok Kominfo di Jakarta, Selasa (16/04/2019).

    Menteri Kominfo mengajak generasi milenial yang memiliki hak suara agar jangan menjadi bagian dari Golongan Putih (Golput). Selain sebagai warga negara yang tunduk dan patuh terhadap sistem demokrasi. Menteri Rudiantara juga mengatakan, generasi milenial merupakan jumlah pemilih terbanyak untuk pemilu tahun ini.

    Menurut Menteri Rudiantara, nasib Indonesia untuk lima tahun kedepan, juga yang akan menentukan nasib generasi muda dengan menentukan calon pemimpinnya di TPS pada 17 April besok.

    "Generasi milenial juga yang akan merasakan hasil dari pilihan kita sekarang untuk lima tahun kedepan. Makanya, bro/sis, ayoo datang ke TPS, ayo coblos pilihan kita (masing-masing) besok," ajak Menteri Rudiantara.

    Berdasarkan data Daftar Pemilih Tetap (DPT) oleh KPU, suara pemilih milenial proporsinya sekitar 34,2% dari total 192 juta pemilih. Olehnya itu, Menteri Rudiantara menganjurkan milenial agar turut serta meramaikan Pemilu dengan cara ke TPS.

    Selain itu, Menteri Rudiantara juga mengimbau agar masyarakat tidak terpengaruh, apalagi takut terhadap isu-isu yang mengancam pesta demokrasi. Sebab, pemerintah telah menjamin pelaksanaan pemilu berjalan aman dan damai. **

    Berita Terkait

    [Berita Foto] Menkominfo Gelar Griya di Rumah Dinas Widya Chandra

    Dalam gelar griya hadir Wamenkominfo Nezar Patria dan Ibu Siti Murtiningsih tampak hadir dalam acara itu. Selengkapnya

    [Berita Foto] Menkominfo Audiensi dengan Diaspora Indonesia di Barcelona

    Menteri Budi Arie mendorong Diaspora Indonesia di Spanyol memberikan sumbangsih bagi Indonesia. Selengkapnya

    [Berita Foto] Menkominfo Hadiri Mobile World Congress 2024

    Selengkapnya

    [Berita Foto] Tiba di Barcelona, Menkominfo Mulai Lawatan ke Spanyol

    Dalam lawatan ke Spanyol, Menteri Budi Arie akan menghadiri Mobile World Congress (MWC) 2024. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA