FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    26 05-2022

    1216

    [HOAKS] Vaksin mRNA Tidak Direkomendasikan Selama Kehamilan

    Kategori Hoaks | Viska

    Beredar sebuah narasi di media sosial Twitter yang menyebut vaksin mRNA tidak direkomendasikan kepada ibu hamil.

    Faktanya, klaim bahwa vaksin mRNA tidak direkomendasikan kepada ibu hamil adalah tidak benar.  Dikutip dari journals.plos.org, penelitian menunjukkan bahwa vaksin berbasis mRNA (Pfizer–BioNTech dan Moderna) dapat mencegah infeksi SARS-CoV-2 di masa depan. Vaksin ini tidak menunjukkan bahaya yang jelas pada kehamilan. Efek samping yang paling dirasakan  antara lain sakit pada tempat disuntikkan, kelelahan, dan sakit kepala. Namun demikian, reaksi tersebut hanyalah sementara. Dilansir dari covid-19.go.id, syarat yang harus dipenuhi oleh ibu hamil untuk melakukan vaksin ialah usia kandungan lebih dari 13 minggu, memiliki tekanan darah normal, tidak punya gejala atau keluhan preeklamsia, dan tidak sedang menjalani pengobatan. Ibu hamil bisa melakukan registrasi vaksinasi di tempat layanan vaksin atau fasilitas kesehatan yang ditunjuk oleh pemerintah. Adapun vaksin yang diperbolehkan untuk ibu hamil adalah Sinovac, Moderna, dan Pfizer sesuai ketersediaan.

    KATEGORI: HOAKS

    Link counter:

     

    Berita Terkait

    [HOAKS] Uang Hilang di Rekening BRI Ternyata Digunakan untuk Serangan Bansos Terkait Pemilu

    Selengkapnya

    [HOAKS] Akun Facebook dan WhatsApp Mengatasnamakan Brigjen Pol Yehu Wangsajaya

    Selengkapnya

    [HOAKS] Kota Sabang Diguncang Gempa, Ribuan Warga Sekarat

    Selengkapnya

    [HOAKS] Penawaran Tebus Murah iPhone Mengatasnamakan Puskesmas Kuta Utara

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA