FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    07 11-2023

    714

    [HOAKS] Biskuit Mudah Terbakar karena Mengandung Lilin

    Kategori Hoaks | Viska

    Penjelasan :

    Beredar di media sosial Facebook sebuah unggahan video yang mengeklaim bahwa terdapat biskuit yang mudah terbakar karena mengandung lilin. Akun tersebut juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mengonsumsi biskuit yang mengandung lilin.

    Faktanya, klaim yang menyebutkan bahwa telah beredar biskuit yang mudah terbakar dan mengandung lilin adalah tidak benar. Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) melalui laman resminya pom.go.id, menjelaskan bahwa produk pangan yang memiliki rantai karbon (ikatan antar-atom karbon) mudah terbakar karena memiliki kadar air rendah, terutama pada produk berbentuk tipis dan berpori, seperti bihun, mi, kerupuk, dan biskuit. Sampai saat ini, tidak ditemukan informasi yang kredibel terkait klaim yang beredar.

    KATEGORI: HOAKS

    Link counter:

     

    Berita Terkait

    [HOAKS] Sri Mulyani Menjelaskan Utang Negara di Sidang Mahkamah Konstitusi

    Selengkapnya

    [HOAKS] PT Astra Honda Motor Berbagi Motor PCX Sebanyak 50 Unit

    Selengkapnya

    [HOAKS] Tentara Cina Masuk ke Daerah-daerah di Indonesia karena Prabowo-Gibran Kalah Pemilu 2024

    Selengkapnya

    [HOAKS] Surat Teguran Hak Cipta dan Lisensi oleh Wahana Music Indonesia

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA