FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    08 07-2022

    1081

    [DISINFORMASI] Razia Kendaraan di Lautan Pasir Gunung Bromo

    Kategori Hoaks | Viska

    Penjelasan :

    Beredar di media sosial Instagram sebuah video yang diklaim merupakan video polisi sedang melakukan razia kendaraan di Lautan Pasir Gunung Bromo. Video tersebut beredar dengan narasi "Razia ke Lautan Pasir Gunung Bromo, Polisi Tegur Wisatawan yang Naik di Atap Jeep. Kalau ngelanggar akan kena sanksi baik driver maupun tour agent nya".

    Faktanya, video razia di Lautan Pasir Gunung Bromo tersebut adalah tidak benar. Humas Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BBTNBTS) Sarif Hidayat menjelaskan bahwa kegiatan tersebut bukanlah razia, tetapi kegiatan persuasif yang ditujukan untuk penertiban penyedia jasa wisata mobil jip. Kegiatan penertiban tersebut dilaksanakan oleh petugas TNBTS yang dibantu Polri atau TNI dengan tujuan untuk keamanan dan kenyamanan wisata itu sendiri. Sarif juga menambahkan bahwa tidak ada pemberian sanksi atau denda kepada yang melanggar, hanya imbauan persuasif saja. Dengan adanya imbauan tersebut, pihaknya berharap agar kejadian yang merugikan dapat dihindari dan tidak terulang kembali.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link counter:

    Berita Terkait

    [HOAKS] RSJ di Kota Kendari Kebanjiran Pasien akibat Efek Obat PCC

    Selengkapnya

    [HOAKS] Ledakan Dahsyat Gunung Anak Krakatau

    Selengkapnya

    [HOAKS] Video Tentara Cina Mendarat di Kota Manado

    Selengkapnya

    [HOAKS] Video Banjir Bandang di Kabupaten Sampang pada Maret 2024

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA