FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    23 04-2024

    140

    [HOAKS] Gambar Pesawat Jatuh di Perairan Nagekeo, Provinsi Nusa Tenggara Timur

    Kategori Hoaks | Viska

    Penjelasan :

    Beredar sebuah unggahan informasi di media sosial Facebook yang mengeklaim bahwa terdapat pesawat jatuh di Perairan Nagekeo, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Tersemat dalam unggahan informasi tersebut gambar pesawat yang jatuh dengan narasi "Pesawat jatuh di perairan selatan Nagekeo Flores maunori".

    Faktanya, dilansir dari kompas.com, klaim yang beredar tersebut adalah tidak benar. Perusahaan Umum Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (Perum LPPNPI) membantah informasi yang beredar tersebut. Perum LPPNPI menyatakan bahwa semua pesawat yang beroperasi di wilayah tersebut beroperasi normal. Diketahui pula bahwa gambar yang tersemat pada unggahan identik dengan gambar yang dirilis oleh artikel abcnews.go.com pada 21 Agustus 2019 lalu.

    KATEGORI: HOAKS

    Link counter:

     

    Berita Terkait

    [HOAKS] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah

    Selengkapnya

    [HOAKS] Nasabah BRI Kehilangan Uang Rp400 Juta karena BRI Bangkrut

    Selengkapnya

    [HOAKS] Pesan WhatsApp Surat Panggilan Polda Metro Jaya

    Selengkapnya

    [HOAKS] Gebyar Undian Bank Mandiri "Program Undian 2024"

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA